i love INDONESIA

Senin, 01 Oktober 2012



BATIK ..
Tema kali ini ngebahas tentang batik , kenapa mesti batik sih ?? ..
Batik , pasti kedengarannya biasa banget yah , ga ada yang sesuatu , ga ada yang wow gitu , hehe ..jangan salah lho batik itu mendunia dan hari nie tanggal 2 OKTOBER itu di peringati sebagai hari BATIK NASIONAL bahkan batik itu dimasukan kedalam 76 warisan budaya tak benda oleh UNESCO melalui keputusan komite 24 negara yang bersidang di Abu Dhabi , Uni Amirat Arab , double wow banget kan , mesti bangga kita jadi bagian INDONESIA.

Batik adalah salah satu warisan budaya leluhur, dan kita patut bangga karena banyak macam-macam motif yang terdapat di Indonesia. Dan sekarang ini batik memiliki berbagai corak yang sangat beragam tidak hanya baju-baju yang jaman dulu aja , yang biasa di pake ma bapak-bapak atau ibu-ibu kondangan doang guys , batik itu bisa juga d jadiin tas, sepatu , baju , bahkan topi-topi keren.

Dahulu batik dibuat dalam bahan berwarna  putih yang terbuat dari kapas (kain mori) . Sekarang ini semakin berkembang dengan bahan-bahan semacam sutera, poliester, rayon dan bahan sintetis lainnya. Motif batik sendiri dibentuk dengan cairan lilin yang menggunakan alat bernama canting untuk motif halus, atau kuas untuk motif berukuran besar, dengan demikian maka cairan lilin dapat meresap ke dalam serat sebuah kain. Setelah itu, kain yang sudah berhasil dilukis dengan lilin tadi, lalu dicelup dengan warna yang diinginkan oleh si pembuat, biasanya dimulai dengan warna-warna muda. Pencelupan kemudian dilakukan untuk motif lain dengan warna lebih tua atau gelap. Kemudian Setelah beberapa kali proses pewarnaan, kain yang telah dibatik dicelupkan ke dalam bahan kimia dengan tujuan melarutkan lilin ..

Nah itu dia sedikit tentang batik , kebanyakan juga ga bakal di baca kan ma kalian , entar keburu bosen lagi , jadi d enti ini cuma mau ngasih tau supaya kalian jangan malu menggunakan sesuatu yang terbuat dari batik , nie yah ada sedikit refrensi gambar dari batik yang keren dan modern yang pasti kalian suka ..



Tuh gambar-gambar yang bisa kalian jadiin refrensi style wad kalian semua , semakin kreatif kita semakin beragam model batik yang oke-oke juga .
cintai batik kita , cintai produk indonesia , katakan ' aku bangga jadi anak indonesia , aku bangga jadi bagian dari indonesia , indonesia merdeka ...!




2 komentar:

Unknown mengatakan...

Mau donk topi'y .. hha

Unknown mengatakan...

monggo batik batik batik , cara melestarikan.ny mudah hanya dengan menggunakan sesuatu yang bercorak batik juga udh cukup melestarikan.ny ko ...hehe

hidup batiik

Posting Komentar

my music


Pengikut

About Me